1. Pengertian Perusahaan Jasa
Perusahaan jasa adalah perusahaan yang kegiataan bisnis utamanya menyediakan pelayanan jasa. Produk perusahaan jasa adalah layanan yang tidak bisa dilihat dengan mata, namun dirasakan manfaatnya oleh konsumen.
2. Definisi Laporan Keuangan
Laporan keuangan adalah laporan yang dirancang untuk para pembuat keputusan, baik di dalam maupun di luar perusahaan, mengenai posisi keuangan dan hasil usaha perusahaan.
3. Tujuan dan Fungsi Laporan Keuangan
A. Tujuan Laporan Keuangan
Berdasar Standar Akuntansi Keuangan (SAK) tujuan laporan keuangan sbb:
ü Menyediakan informasi yang menyangkut posisi keuangan, kinerja, serta perubahanposisi keuangan suatu perusahaan yang bermanfaat bagi sejumlah besar pemakai dalam pengambilan keputusan.
ü Untuk memenuhi kebutuhan bersama sebagian besar pemakai informasi termasuk menyediakan informasi yang mungkin dibutuhkan pemakai dalam pengambilan keputusan ekonomi.
ü Untuk menunjukkan kegiatan yang telah dilakukan manajemen dan sebagai pertanggung jawaban manajemen atas sumberdaya yang telah dipercayakan kepadanya.
B. Fungsi Laporan Keuangan
Fungsi dari laporan keuangan dapat ditinjau dari hal-hal sbb:
· Posisi keuangan untuk memenuhi besarnya harta, utang, modal, pada saat tertentu
· Laba/Rugi untuk mengetahui besar keuntungan yang diperoleh atau rugi yang diderita pada saat tertentu
· Arus uang masuk atau keluar untuk mengetahui jumlah uang yang diterima dan uang yang dikeluarkan perusahaan pada saat tertentu.
· Struktur modal untuk mengetahui jumlah modal sendiri dan modal dari pihak luar yang di gunakan dalam aktivitas usaha.
4. Karakteristik Kualitatif Laporan Keuangan
Agar dapat berguna bagi pemakai, informasi keuangan harus memenuhi empat karakteristik yaitu :
a) Dapat dipahami
b) Relevan
c) Andal
d) Dapat dibandingkan
5. Macam-macam Laporan Keuangan
Laporan keuangan terdiri dari :
a) Neraca, Adalah daftar yang memuat informasi secara terperinci semua aktiva, kewajiban, dan modal suatu periode tertentu.
b) Laporan laba rugi, adalah laporan keuanga yang memberikan informasi keberhasilan yang dicapai atau kegagalan yang menimpa suatu perusahaan dalam rangka menjalakan usahanya selama jangka waktu tertentu.
c) Laporan perubahan modal, adalah suatau laporan atau informasi yang menggambarkan perubahan yang terjadi atas ekuitas pada suatu periode.
d) Laporan arus kas, adalah laporan keuangan yang berisi informasi aliran kas masuk dan aliran kas keluar dari suatau perusahaan selama periode tertentu.
6. Bentuk-bentuk laporan keuangan
a) Neraca dapat disusun dalam bentuk Skontro dan stafel.
Bentuk Skontro :
Butik Elite C
Neraca per 31 Des 2015
Aktiva
Aktiva Lancar
Kas Rp15.000.000
Piutang Rp 300.000
Perlengkapan Rp 200.000
Jumlah aktiva lancar Rp 15.500.000
Aktiva Tetap
Peralatan Rp16.000.000
Jumlah aktiva Rp 31.500.000
Pasiva
Kewajiban :
Utang usaha Rp 6.500.000
Modal :
Modal Ny. Nurul Rp. 25.0000.000
Jumlah pasiva Rp. 31.500.000
Bentuk Stafel :
Butik Elite C
Neraca per 31 Des 2015
Aktiva
Aktiva Lancar
Kas Rp15.000.000
Piutang Rp 300.000
Perlengkapan Rp 200.000 +
Jumlah aktiva lancar Rp. 15.500.000
Aktiva Tetap
Peralatan Rp. 16.000.000
Jumlah aktiva tetap Rp. 16.000.000 +
Jumlah aktiva Rp. 31.500.000
Kewajiban
Utang usaha Rp . 6.500.000
b) Laporan laba rugi
Laporan laba rugi ada dua bentuk yaitu :
· Single Step, yaitu semua pendapatan digabungkan menjadi satu kelompok dan semua beban digabungkan menjadi satu kelompok, kemudian dua kelompok tersebut diselisihkan.
Contohnya :
Butik Elite c
Lapoaran Laba Rugi
Per 30 Des2015
Pendapatan :
Pendapatan jasa Rp. 10.000.000,00
Beban Usaha:
Beban gaji Rp2.000.000,00
Beban sewa Rp 200.000,00
Beban listrik dan telepon RP 300.000,00
Beban perlengkapan Rp 500.000,00 +
Jumlah beban usaha (Rp. 3.000.000,00) -
Laba usaha Rp. 7.000.000,00
Bentuk Multiple step
Butik Elite c
Lapoaran Laba Rugi
Per 30 Des2015
Pendapatan dan beban operasional :
Pendapatan :
Pendapatan jasa xxx
Beban xxx
Beban gaji xxx
Beban sewa xxx
Beban perlengkapan xxx +
( xxx) -
Laba operasional xxx
Pendapatan dan Beban Non operasional
Pendapatan komisi xxx
Beban bunga xxx +
Pendapatan nonoperasional ( xxx) -
Laba / Rugi bersih xxx
c) Laporan perubahan modal
Butik Elite C
Laporan Perubahan Modal
Per 31 Des 2015
Modal Ny. Nurul Rp. 25.000.000,00
Laba Usaha Rp. 7.000.000,00
Prive Ny. Nurul (Rp 1.500.000,00) -
Penambahan Modal Rp 5.500.000,00 +
Modal Akhir Ny. Nurul Rp. 30.500.000,00
d) Laporan Arus Kas
Laporan arus kas merupakan laporan keuangan yang berisi informasi aliran kas masuk dan aliran kas keluar dari suatu perusahaan selama periode tertentu.Informasi ini penyajiannya diklasifikasikan menurut jenis kegiatan yang menyebabkan terjadinya arus kas masuk dan arus kas keluar tersebut. Kegiatan perusahaan umumnya terdiri dari tiga jenis yaitu, kegiatan operasional,kegiatan investasi serta kegiatan keuangan.
Butik Elite C
Laporan Arus Kas
Periode 30 November 2015
Arus kas dari aktivitas operasi
Laba sebelum pajak
950. 000
Penyesuaian untuk :
- Piutang dagang
(1.800.000)
- Perlengkapan
( 300.000 )
- Sewa dibayar dimuka
( 400.000 )
- Akumulasi penyusutan alat kantor
600.000
- Piutang pendapatan
( 500.000 )
- Iklan dibayar di muka
( 100.000 )
- Utang dagang
1.000.000
- Utang gaji
250. 000
Arus kas bersih dari aktivitas operasi….
( 300.000 )
Arus Kas dari aktivitas investasi :
Peralatan kantor
( 2.000.000 )
Arus kas bersih dari investasi ………
( 2.000.000 )
Arus kas dari aktivitas pembiayaan :
0 Comments